Rabu, 01 Mei 2013

SMBPTN


Ujian tulis SBMPTN seperti apa? Ujian terdiri dari: Tes Potensi akademik (TPA) , Tes Kemampuan Dasar Umum (TKDU), Tes Kmampuan Dasar Sains Teknologi (TKD Saintek) & Tes Kmampuan Dasar Sosial Humaniora (TKD Soshum).
Sebelum melakukan pendaftaran SBMPTN, tentukan pilihan dahulu. Sehingga ketika melakukan pembayaran di Bank Mandiri kamu tahu termasuk kelompok ujian yang mana.
Lalu siapkan foto terbaru yang rapi & baik untuk diupload pada pendaftaran online SBMPTN.

Terdapat perbedaan istilah pada SBMPTN 2013, yaitu: istilah kelompok ujian IPA berubah menjadi kelompok Ujian SAINTEK.
Lalu untuk kelompok ujian IPS berubah nama menjadi Kelompok Ujian SOSHUM dan untuk kelompok ujian IPC menjadi Kelompok Ujian CAMPURAN.

Berapa Biaya Pendaftaran SBMPTN? Biaya Seleksi Kelompok Ujian Saintek/Soshum Rp 175.000,00 dan Kelompok Ujian Campuran Rp 200.000,00. Biaya seleksi untuk ujian keterampilan sebesar Rp 150.000,00 per jenis ujian keterampilan.
Berapa banyaknya pilihan SBMPTN? Dari biaya seleksi yang kamu bayarkan, kamu dapat memilih 3 pilihan program studi.

Bayar awal (untuk pembayaran melalui teller) atau menu 10000 (untuk pembayaran yang dilakukan melalui Internet Banking atau ATM): untuk calon peserta yang tidak mempunyai KAP (karena tidak daftar SNMPTN 2013).
Bayar Tambah (untuk pembayaran melalui teller) atau menu 10001 (untuk pembayaran yang dilakukan melalui Internet Banking atau ATM): untuk calon peserta yang mempunyai KAP (karena sudah daftar SNMPTN 2013).

Bagi peserta yang melakukan pembayaran Biaya Pendaftaran SBMPTN selain melalui teller, tetap akan menerima PIN & KAP pada bukti pembayaran. Pembayaran Biaya Pendaftaran SBMPTN hanya dapat dilakukan di Bank Mandiri via teller, ATM, SMS Banking, e-banking, dan Kantor Pos.

Tanggal-tanggal penting SBMPTN: 
1.Pendaftaran: 13 Mei pk 8.00 WIB - 7 Juni pk 22.00 WIB 
2.Ujian Tertulis: 18-19 Juni 
3.Ujian Keterampilan: 20-21 Juni 
4.Pengumuman: 12 Juli pukul 17.00 WIB 

info lengkap bisa dilihat pada laman http://ujian.sbmptn.or.id/
selamat berjuang & semoga berhasil :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar